JabarJawara.id JabarJawara.id

4 Keahlian Untuk Fresh Graduate Biar Cepet Dapet Kerja

4 Keahlian Untuk Fresh Graduate Biar Cepet Dapet Kerja | TopKarir.com
24 MAR 2021 20:17 PEMBEKALAN KARIR 17654 KALI DI BACA 0 KOMENTAR 3 KALI DIBAGIKAN

Setelah lulus dari sekolah atau kuliah, pasti kamu sempat bingung ini melanjutkan kerja atau melakukan kegiatan lainnya. Namun untuk kamu yang ingin mencari kerja setelah kelulusan, ada hal-hal yang mesti kamu pahami selain sabar dalam mencari pekerjaan dan menunggu panggilan kerja. Sebagai fresh graduate kamu memang masih sangat minim pengalaman Namun bukan berarti kamu tidak punya peluang, kamu harus tetap percaya diri agar bisa bersaing dalam dunia kerja. Berikut ini tips keahlian yang harus kamu kembangkan agar kamu bisa cepat mendapatkan pekerjaan,  nah simak tips keahlian berikut ini ya.



Kepemimpinan

Sikap kepemimpinan merupakan hal wajib kamu miliki sebagai fresh graduate, karena hal ini bisa menjadi nilai plus buat kamu saat hendak melamar kerja. Kamu bisa mencantumkan pengalaman organisasi kamu secara formal maupun non formal.  

 

Berbahasa inggris

Dalam berbagai bidang pekerjaan, kemampuan dalam bahasa inggris sangat diapresiasi. Untuk kamu yang fresh graduate, kamu bisa mengasah kemampuan bahasa inggrismu agar HRD bisa mempertimbangkan dalam menerima lamaran kamu. 

 

Mengoperasikan komputer

Hampir semua bidang pekerjaan pasti menggunakan komputer. Oleh karena itu dengan kemajuan teknologi yang terus berkembang, ini menuntut kamu untuk bisa menyesuaikan dan bisa beradaptasi dengan teknologi yang terus berkembang, terutama kemampuan memperdalam pengoperasian komputer. 

 

Manajemen waktu

Sebagai fresh graduate, kamu harus bisa beradaptasi dengan dunia kerja. Oleh sebab itu kamu harus punya kemampuan manajemen waktu, kenapa begitu? Karena dalam bekerja, terkadang kamu akan dikejutkan dengan tugas tugas pekerjaan yang mendadak dan harus selesai tepat waktu. Jika kamu mampu memanajemen waktu dengan baik,  ini bertujuan agar kamu bisa menjadi pekerja yang profesional dan layak untuk dipertahankan.



nah itu dia tipsnya Sahabat TopKarir! Yuk temukan tips karir lainnya di aplikasi TopKarir & download aplikasinya ya! 


  • Login terlebih dahulu jika ingin meninggalkan komentar.