JabarJawara.id JabarJawara.id

7 Tahun Perjalanan Bersama Anak Muda Indonesia untuk #JadiLebihHebat

7 Tahun Perjalanan Bersama Anak Muda Indonesia untuk #JadiLebihHebat | TopKarir.com
27 MAY 2022 08:56 SEPUTAR KARIR 3136 KALI DI BACA 0 KOMENTAR 1 KALI DIBAGIKAN

Sudah tau belum? Indonesia diperkirakan akan menghadapi puncak bonus demografi pada 2030 mendatang. Di tahun itu, sekitar 64% dari total populasi Indonesia merupakan penduduk usia produktif berusia 15-65 tahun.

 

Fenomena ini berpeluang menguntungkan negara, namun jika tidak dipersiapkan dari sekarang bisa jadi masalah besar dengan meningkatnya angka pengangguran dan berdampak pada menurunnya persentase ekonomi Indonesia.

 

Upaya untuk membantu Indonesia menghadapi bonus demografi harus dipersiapkan bukan hanya oleh Pemerintah, namun juga korporasi, lembaga pendidikan, sampai masyarakat itu sendiri.

 

Melihat hal tersebut, TopKarir lahir sebagai solusi bagi generasi muda Indonesia untuk bisa mengembangkan diri dan meraih karir impiannya melalui akses digital.

 

Sebagai perusahaan yang berdedikasi untuk membantu mempersiapkan talenta muda yang unggul dan berkompeten serta menjadi jembatan untuk mempertemukan perusahaan dengan talenta kerja sesuai kebutuhan, TopKarir senantiasa berinovasi melalui fitur-fitur terbaiknya.

 

TopKarir menghadirkan fitur-fitur terdepan guna mendukung karir seperti Info Lowongan Kerja & Magang, Freelance, Tes Minat Bakat, TopKarir Klinik, TopEdu, Tips Karir, hingga Kewirausahaan.

 

Sampai di tahun 2022 ini, TopKarir sudah menjangkau 7.223.796 anak muda yang tersebar di seluruh Indonesia.

 

Selain itu, TopKarir juga berkolaborasi dengan berbagai instansi swasta maupun Pemerintahan seperti APINDO, Yayasan Plan International Indonesia, Pemprov Jawa Timur, Pemprov Jawa Barat, Pemprov DKI Jakarta, Tanoto Foundation, ESB, Amazon Web Service, BliBli, PegiPegi, GoTo, dan mitra kolaborasi lainnya.

 

Menginjak usianya yang ke-7 tahun, TopKarir akan terus berusaha melihat kebutuhan anak muda lebih dekat untuk memberikan solusi pasti agar mereka lebih siap berkompetisi dan mampu beradaptasi dengan kebutuhan industri saat ini.

 

Semoga inovasi dari TopKarir melalui program dan fitur-fitur digital dapat membantu mewujudkan generasi yang unggul, berkompeten dan siap #JadiLebihHebat untuk membawa Indonesia menjadi lebih kuat di masa depan.

 

Untuk ikut meriahkan hari jadi TopKarir yang ke 7 tahun ini, yuk ikut campaign di Twibon #TopKarir7th ini dengan:

1. Klik link Twibon https://twb.nz/topkarir7th
2. Upload selfie/ photo kalian di frame yang telah tersedia
3. Download filenya
4. Share ke Social Media & Whatsapp Story kalian


Jangan lupa tag ke social media @topkaririndonesia ya!


Rencanakan karir hebatmu bersama TopKarir dan siap melesat bersama fitur-fitur andalannya. Download aplikasinya gratis di sini.

  • Login terlebih dahulu jika ingin meninggalkan komentar.