JabarJawara.id JabarJawara.id

Apa Itu FMCG? Ini Jenis Produk dan Contoh Perusahaannya di Indonesia

Apa Itu FMCG? Ini Jenis Produk dan Contoh Perusahaannya di Indonesia | TopKarir.com
23 APR 2021 10:35 LULUSAN BARU 243878 KALI DI BACA 0 KOMENTAR 8 KALI DIBAGIKAN

Mengutip situs Corporate Finance Institute, FMCG adalah produk yang sangat laris, terjual dengan cepat, dan memiliki harga yang terjangkau. FMCG adalah singkatan dari Fast-Moving Consumer Goods.

 

Barang atau produk yang masuk dalam kategori FMCG, adalah yang biasanya jadi kebutuhan sehari-hari konsumen. Misalnya makanan dan minuman kemasan, perlengkapan mandi, produk pembersih, dan lain-lain.

 

14 Jenis Produk FMCG

Sering dibeli dan digunakan sehari-hari oleh konsumen, produk FMCG biasanya cepat habis di pasar. Sehingga, perputaran produk ini sangat cepat, yang membuat perusahan memproduksinya secara massal.

 

Lalu apa saja jenis produk yang masuk dalam kategori FMCG? Beriku 14 contohnya.

  1. Makanan olahan. Contohnya sereal.
  2. Minuman kemasan. Contohnya jus kemasan, dan air mineral kemasan.
  3. Produk yang bisa disimpan dalam kondisi kering. Contohnya kopi, teh, gula, dan kacang-kacangan.
  4. Makanan siap saji. Contohnya bento kemasan.
  5. Kosmetik. Contohnya produk penata rambut.
  6. Perlengkapan mandi. Contohnya, pasta gigi, sikat gigi, sabun mandi.
  7. Obat yang dijual tanpa resep. Contohnya obat pereda sakit gigi yang dijual di warung atau minimarket.
  8. Permen
  9. Makanan segar. Contohnya buah-buahan dan sayur-sayuran yang mudah busuk.
  10. Makanan beku. Contohnya es krim.
  11. Makanan yang dipanggang. Contohnya kukis dan roti.
  12. Elektronik konsumen atau alat elektronik yang digunakan sehari-hari. Contohnya headphone dan kartu memori.
  13. Perlengkapan kantor. Contohnya pulpen dan kertas.
  14. Produk kebersihan. Contohnya baking soda.
  15. Pakaian dasar. Contohnya kaus kaki dan pakaian dalam.

 

Contoh Perusahaan FMCG yang Populer di Indonesia

Setelah mengetahui jenis-jenis produk FMCG yang sering kita gunakan sehari-hari, kamu sebaiknya tahu contoh perusahaan yang bergerak di industri FMCG di Indonesia. Pasalnya Industri FMCG dinilai menjanjikan bagi banyak orang. 

 

Itu sebabnya, perusahaan-perusahaan FMCG jadi incaran banyak pencari kerja. Berikut contoh beberapa perusahaan FMCG raksasa yang sudah terkenal di Indonesia. Ada yang produknya sering kamu pakai?

 

1. Procter & Gamble (P&G)

Perusahaan multinasional asal Amerika Serikat ini sangat beragam. Contohnya produk baby, perawatan wanita, perawatan rumah, hingga kesehatan.

 

Contoh produknya yang mungkin kamu kenal adalah Pampers, Downy, Gillette, Oral-B, Pantene, Rejoice, Vicks, Sangobion, dan Olay.

 

2. Johnson & Johnson

Selanjutnya ada Johnson & Johnson yang jadi perusahaan FMCG yang populer di Indonesia. Mulai dari produk perawatan bayi, hingga obat pribadi diproduksi oleh perusahaan ini.

 

Contoh merek produk yang mungkin sudah tidak asing bagi kamu adalah Clean & Clear, Combantrin, Johnson's Baby, Listerine, Mylanta, dan Ponstan.

 

3. Indofood

Perusahan Indofood mungkin jadi salah satu yang paling populer di Indonesia. Ini berkat produk mi instan Indomie yang bahkan kini sudah mendunia.

 

4. Unilever Indonesia

Perusahaan yang satu ini adalah raksasa bisnis multinasional yang produknya sangat beragam. Contohnya seperti Rinso, Molto, Lifebuoy, hingga Royco.

 

5. Mayora

Mayora juga seharusnya tak asing di telinga kamu. Perusahaan FMCG ini memproduksi permen Kopiko, cemilan Astor, Beng Beng, Choki-Choki, Energen, Kopi Torabika, dan masih banyak lagi.

 

6. Nestlé

Perusahaan multinasional asal Swiss ini disebut sebagai perusahaan produsen makanan terbesar di dunia. Contohnya Milo, Nestea, Dancow, Kitkat, Koko Krunch, dan Nescafe. 

 

7. Wings Indonesia

Perusahaan FMCG selanjutnya adalah Wings Indonesia. Perusahaan ini memproduksi sabun, makanan dan minuman kemasan, hingga produk perawatan diri. Produk yang mungkin kamu kenal seperti deterjen Daia, sabun Nuvo, Jas Jus, dan Ale Ale. 


Nah, itu dia penjelasan mengenai apa itu FMCG, dapatkan informasi dan tips karir menarik lainnya di sini. Download aplikasi TopKarir sekarang atau kunjungi topkarir.com untuk mendapatkan informasi lowongan kerja ter-update.

  • Login terlebih dahulu jika ingin meninggalkan komentar.