JabarJawara.id JabarJawara.id

Kamu Lulusan Jurusan Hukum? Cari Tahu Pekerjaan yang Sesuai Disini!

Kamu Lulusan Jurusan Hukum? Cari Tahu Pekerjaan yang Sesuai Disini! | TopKarir.com
24 MAR 2021 20:18 LULUSAN BARU 7411 KALI DI BACA 0 KOMENTAR 2 KALI DIBAGIKAN

Lulusan hukum di Indonesia masih memiliki pandangan sempit mengenai arah karir yang akan dituju setelah lulus kuliah. Kamu pasti hanya rerpandangan lulusan hukum hanya bisa menjadi hakim, jaksa, pengacara di law firm, jurnalis hukum, hingga menjadi anggota dewan rakyat.  Kamu harus menyadari sebagai lulusan hukum ternyata kamu bisa menjadi seorang legal officer untuk perusahaan.

 

Legal officer memang terdengar asing untuk beberapa orang. Namun nyatanya profesi ini sudah menjadi trend di lulusan sarjana hukum. Lingkup pekerjaan yang dikerjakan legal officer di perusahaan sangat bergantung dengan kebijakan masing-masing perusahaan.

 

Ternyata legal officer memiliki peran yang sangat penting dan confidential dalam sebuah perusahaan. Perananan yang dipegang mulai dari mengurus dokumen, perizinan, hingga permasalahan hukum yang dialami perusahaan. Berikut adalah tugas dari legal officer yang perlu kamu ketahui

 

  • Penasehat Hukum Internal Perusahaan

 

Legal officer akan memberikan saran dan nasihat dalam menangani permasalahan perusahaan. Nasihat ini akan dijadikan pertimbangan pemimpin perusahaan dalam mengambil keputusan. Legal officer juga lebih mengetahui masalah hukum daripada pemimpin perusahaan.

 

  • Perumus Surat Perjanjian Kerja Sama

 

Legal officer biasanya juga mengurus surat perjanjian kerja sama antar perusahaan. Kalau perusahaan ingin membuat sebuah kerja sama tentunya harus ada surat perjanjian yang intinya untuk menyeimbangkan dan mencatat seluruh ketentuan kerja sama yang akan dijalin. Hal ini sangat penting karena legal officer harus memberikan kebijakan kerja sama yang dituangkan dalam bentuk pasal perjanjian kerja sama.

 

  • Mengurus Perijinan

 

Legal officer akan mengurus seluruh perijinan yang berhubungan dengan bisnis perusahaan. Mulai dari perijinan iklan hingga perijinan operasional kantor. Seluruh kegiatan yang berhubungan dengan perijinan legal officer memiliki hak penuh dalam menentukan kebijakan.

 

  • Jadi Wakil Perusahaan di Pengadilan

 

Legal officer akan bertindak menjadi advokat internal perusahaan kalau terjadi sengketa bisnis perusahaan di meja peradilan. Kamu akan membela dan mengajukan keberatan atas kasus yang ditimpa oleh perusahaan kamu. Kamu harus menjadi pemenang atas kasus perusahaan.

 

Nah, kamu semakin paham kan? Ternyata lulusan jurusan hukum tidak hanya menjadi pengacara di law firm, Sahabat TopKarir juga mampu menjadi legal officer untuk perusahan. Tertarik jadi legal officer? Yuk buruan cari pekerjaan impian kamu sebagai Legal Officer di www.topkarir.com  


  • Login terlebih dahulu jika ingin meninggalkan komentar.